162 Anggota PPS di 54 Kelurahan Dilantik KPU Tangsel

    162 Anggota PPS di 54 Kelurahan Dilantik KPU Tangsel

    TANGSEL - KPU Kota Tangerang Selatan melaksanakan kegiatan pelantikan anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS), acara berlangsung di Intermark Swissbell Hotel Serpong pada hari Selasa pukul 13.00 Wib s/d selesai. (24/01/23).

    Pelantikan dihadiri oleh Walikota Tangerang Selatan, Drs. H. Benyamin Davnie serta jajaran pimpinan Forkominda Kota Tangerang Selatan dan juga Ketua KPU Kota Tangerang Selatan, M. Taufiq MZ.

    Pelantikan anggota PPS Kota Tangerang Selatan di awali dengan Apel Kesiapsiagaan Pemilu 2024 dan pembacaan deklarasi kesiapsagaan Pemilu Serentak Tahun 2024 yang diikuti oleh semua peserta apel. 

    Acara kemudian dilanjutkan dengan gerak jalan sehat dengan tema “Gebyar Semangat Penyelenggara Pemilihan Umum Serentak Tahun 2024”. Acara gerak jalan sehat di ikuti oleh seluruh personel dari KPU Kota Tangerang Selatan, baik dari Sekretariat KPU Kota Tangerang Selatan, para komisioner KPU Kota Tangerang Selatan, anggota PPK yang telah dilantik dan anggota PPS yang terpilih. 

    Ketua KPU Kota Tangerang Selatan, M. Taufiq MZ menyampaikan, KPU Kota Tangerang Selatan membuka pendaftaran PPS selama 13 hari sejak tanggal 18 sampai dengan tanggal 30 Desember 2022. Masa pendaftaran calon anggota PPS selama 13 hari, melalui akun SIAKBA (Sistem Informasi Angggota Kpu Dan Badan Adhoc).

    Masa akhir pendaftaran pada tanggal 30 Desember 2022, pukul 23.59 WIB, terdapat total Pelamar sebanyak 474, terdiri atas 339 laki-laki dan 135 perempuan. Dari total pendaftar total 35% pendaftar berjenis kelamin perempuan yang tersebar di 7 Kecamatan. Berdasarkan data di SIAKBA dipastikan pendaftaran sudah mencukupi. 

    Pengumuman hasil tes CAT calon anggota PPS telah dilakukan pada tanggal 12 Januari 2023 kemudian dilanjutkan dengan pengumuman hasil wawancara pada tanggal 19 Januari 2023.

    “Hari ini (24/01/23) total 162 anggota PPS terpilih dari masing-masing kelurahan kami tetapkan dan kami lantik menjadi badan adhoc tingkat kelurahan yang akan melaksanakan tugas-tugas kepemiluan di tingkat kelurahannya. Pelantikan ini sebagai wujud pengambilan sumpah dan penandatanganan pakta integritas seluruh PPS yang ada di Kota Tangerang Selatan, " jelas Ketua KPU Kota Tangerang Selatan, M. Taufiq MZ.

    Ketua KPU Kota Tangerang Selatan M.Taufiq MZ mengungkapkan jalan sehat ini merupakan upaya pihaknya menunjukkan kepada masyarakat bahwa seluruh personel KPU dari tingkat Kota, tingkat kecamatan dan tingkat kelurahan, mempunyai kondisi fisik yang sehat dan siap menyelenggarakan Pemilu 2024 secara langsung, umum, bebas, rahasia, jujur, dan adil.

    “Kami sebagai penyelenggara secara fisik dan kesehatan tentu harus dalam keadaan prima, karena tahapan dalam Pemilu ini bukan hanya membutuhkan analisa dan kecerdasan kita dalam melaksanakan Undang-Undang maupuan Peraturan-peraturan KPU, tapi fisik kita juga harus siap terkait teknis operasional kegiatan selama tahapan tahapan berlangsung, " lanjut M. Taufiq MZ terkait tujuan dilaksanakannya jalan sehat. 

    Jalan sehat dimulai pada pukul 08.00 WIB. Peserta memulai gerak jalan dari garis start Hotel Swissbell Serpong. Rute jalan sehat dilanjutkan dengan menuju arah Polres Tangerang Selatan, Putar Balik Lampu Merah Polres, dan kemudian Finish di Swissbell Hotel, total jarak yang di tempuh dalam gerak jalan sejauh 6, 50 KM di iringi oleh atraksi marching band dari satpol PP, di kawal oleh Polres, Polsek Serpong serta Dishub Kota Tangerang Selatan.

    Lanjut M. Taufiq MZ dalam hal ini sebagai Ketua KPU Tangsel melantik sebanyak 162 anggota PPS yang nantinya akan bertugas di 54 kelurahan dengan masa tugas Januari 2023 sampai dengan April 2024.

    "Saya ucapan terima kasih kepada seluruh masyarakat yang sudah berpartisipasi dalam pendaftaran calon anggota PPS dan semoga calon PPS yang terpilih memiliki kualitas dan kapasitas dalam penyelenggaraan pemilu, Bagi masyarakat khususnya di Kota Tangerang Selatan, mari kita sambut Pemilu Serentak Tahun 2024 dengan gembira dan sehat baik rohani maupun jasmani, " pungkas M Taufiq. (Hendi)

    kpu tangsel
    Suhendi

    Suhendi

    Artikel Sebelumnya

    Pengemudi Ojek di Bunuh, Pelaku Ditangkap...

    Artikel Berikutnya

    YAICI: Literasi Gizi Remaja Perlu Ditingkat

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Berikut Pentingnya Kesesuaian Kegiatan Pemanfaatan Ruang Dalam Mendorong Investasi di Banten
    Polsek Pondok Gede Hadir di Peringatan Maulid Nabi, Jaga Kondusivitas Jelang Pilkada 2024 di Pondok Gede
    Bhabinkamtibmas Bakti Jaya Pantau Bazar Murah untuk Masyarakat
    Polda Metro Jaya Gelar Doa Bersama Guna Menciptakan Pilkada Jakarta Aman dan Damai

    Ikuti Kami